Wednesday 21 October 2009

MY EX : Kisah Masa Lalu Tragis Para Mantan Kekasih

Storyline:
Superstar muda tampan, Ken merupakan pria impian setiap wanita. Saat kedua mantannya, Meen yang putri politikus dan Bow, mahasiswi cantik diekspos oleh media, Ken malah mendekati aktris lawan mainnya, Ploy. Gosip pun segera beredar bahwa Ken akan menikahi Ploy sehingga keduanya terpaksa menghindari segala jepretan dan sorotan publik. Di balik fakta tersebut, ada sesuatu yang mengintai Ken dan Ploy dari kejauhan yang mungkin akan menjadi mimpi buruk yang tidak berkesudahan.

Nice-to-know:
Diputar di Indonesia lewat jaringan bioskop Blitz Megaplex.

Cast:
Shahkrit Yamnarm sebagai Ken pernah mendukung Nicolas Cage dalam remake Bangkok Dangerous (2009).
Wanida Termthanaporn sebagai Ploy.
Navadee Mokkhavesa sebagai Meen.
Atthama Chiwanitchaphan sebagai Bow.

Director:
Piyapan Choopetch.

Comment:
Kisah tentang pria yang mengumbar janji manis terhadap wanita dan pada akhirnya mengingkarinya rasanya sudah berulang kali diangkat baik dengan genre thriller atau horor. Khusus film ini mengambil genre yang kedua yang bahkan pernah disajikan juga dalam horor cult Thailand, Shutter. Namun My Ex tampaknya masih setia dengan pendekatan konvensional plus beberapa twist plot yang cukup menarik. Sutradara Piyapan membangun kengerian dari kejutan musik dan angle kamera yang tampaknya masih berhasil. Banyaknya penampakan di paruh pertama film mungkin akan mengagetkan anda tetapi tidak di paruh kedua. Audiens diajak menerka-nerka waktu kejadian sekuens-sekuens yang disuguhkan untuk bisa mengerti keseluruhan bangunan cerita. Terkadang sudut pandang kita pribadi seakan dilibatkan dalam eksekusi cerita. Menarik bukan? Pemilihan Yamnarm sebagai Ken bisa dibilang tepat. Kharismanya sebagai playboy dan superstar cukup kuat. Ketiga pemeran utama wanitanya juga berhasil dibawakan sesuai dengan varian karakterisasinya. Ini adalah sebuah horor yang decent meskipun endingnya tidak terlalu dijelaskan secara eksplisit.penonton.

Durasi:
90 menit

Overall:
7 out of 10

Movie-meter:
Art can’t be below 6
6-poor
6.5-poor but still watchable
7-average
7.5-average n enjoyable
8-good
8.5-very good
9-excellent